Cara Kirim Pesan WhatsApp ke Banyak Kontak Sekaligus

Muthyarana Darosha
Daftar Isi

WhatsApp memang sudah dekat dalam keseharian kita sebagai aplikasi untuk berbalas pesan. Bahkan kini WhatsApp dijadikan salah satu media untuk menjalan strategi marketing karena banyaknya penggunanya. 

Digital Report 2021: Indonesia oleh We Are Social dan Hootsuite menunjukkan sebanyak 87,8% pengguna internet Indonesia menggunakan aplikasi WhatsApp untuk bersosial media.

Selain mendatangkan prospek karena penggunanya sangat banyak, pihak WhatsApp juga menyediakan berbagai fitur yang sangat bermanfaat untuk perjalanan bisnis. Salah satu manfaat yang ditawarkan WhatsApp yang sangat menarik adalah dapat mengirim pesan WhatsApp ke banyak kontak secara sekaligus.

Lantas, bagaimana cara broadcast pesan WhatsApp ke banyak kontak sekaligus? Untuk mengetahuinya, Anda dapat membaca artikel ini hingga akhir!

Apa Itu WhatsApp Blast?

WhatsApp Blast merupakah salah satu marketing tools yang dapat mengirimkan pesan dalam jumlah banyak dengan sekaligus ke banyak kontak. Menariknya, dengan menggunakan WhatsApp Blast memungkinkan penggunanya untuk mengirim pesan tanpa perlu menyimpan nomor handphone sebelumnya. 

Perbedaan dengan WhatsApp Broadcast

Mungkin Anda sebelumnya sudah familiar dengan WhatsApp Broadcast. WhatsApp Broadcast merupakan fitur bawaan yang dikelola oleh Whatsapp. Keduanya sama-sama dapat mengirim pesan dengan jumlah yang banyak, namun ada beberapa perbedaan, yaitu:

  1. Jumlah kontak

    WhatsApp Broadcast hanya dapat mengirim pesan maksimal 256 kontak saja. Sedangkan WhatsApp Blast tidak memiliki jumlah batasan kontak yang akan dikirim.

  2. Penyimpanan nomor

    Bila menggunakan WhatsApp Broadcast, Anda harus menyimpan nomor tujuan yang akan dikirimi pesan, dan nomor tujuan juga harus menyimpan nomor Anda. Sedangkan WhatsApp Blast memberikan kemudahan yang cukup menarik. Dimana baik orang yang akan dikirim pesan maupun yang akan mengirim pesan sama-sama tidak perlu saling menyimpan kontak, namun pesan tetap dapat dikirim.

  3. Waktu jeda antar pesan

    WhatsApp Broadcast memiliki waktu jeda antar pesan yang diatur otomatis oleh WhatsApp. Ini menyebabkan pesan dikirim dalam waktu yang tidak bersamaan. WhatsApp Blast memberikan keunggulan dengan fitur delay yang dapat diatur sesuai kebutuhan. Serta pesan dapat dikirim saat itu juga.

  4. Pesonalisasi

    WhatsApp Broadcast tidak memungkinkan Anda untuk mengirim pesan secara personal. Sedangkan WhatsApp Blast menawarkan fitur personalisasi yang dinamis.

  5. Fitur Pendukung

    WhatsApp Blast dilengkapi fitur penunjang aktivitas bisnis untuk kepentingan marketing. Seperti fitur impor dan ekspor kontak, grab kontak grup, scrape nomor WhatsApp dari Google Maps, dan fitur-fitur menarik lainnya.

Cara Kerja WhatsApp Blast

Cara kerja WhatsApp Blast dapat dikatakan cukup mudah. Sebelum menggunakan fitur WhatsApp Blast, Anda harus mempunyai WhatsApp API terlebih dahulu.

Langka selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah mencantumkan nomor handphone pengguna WhatsApp yang akan dikirimi pesan. 

Bila sudah menghimpun semua nomor tersebut, sebelum mengirim pesan, Anda perlu mengatur kecepatan pengirim pesan. Agar terhindar dari pemblokiran, sebaiknya Anda memiliki tingkat kecepatan pengiriman pesan yang standar saja. 

Jumlah pesan yang akan dikirim juga harus diperhatikan. Terlalu sering mengirim pesan Anda dapat dengan cepat terdeteksi oleh spam.

Anda juga dapat menerapkan pengaturan delay antar pesan. Pengaturan ini akan memberikan jeda di setiap pesan yang akan dikirim, sekaligus menghindari pemblokiran akibat spam. 

Manfaat WhatsApp Blast

Setelah mengetahui cara kerja WhatsApp Blast, Anda perlu mengetahui manfaat penggunaan WhatsApp Blast dalam bisnis. Berikut adalah beberapa manfaat WhatsApp Blast:

  1. Menjangkau lebih banyak customer

    Pesan yang dapat dikirimkan secara sekaligus serta tanpa perlu menyimpan nomor handphone target. Ini membuat pemasaran atau penyebaran informasi terkait bisnis Anda dapat disebarkan secara luas. Tentunya hal ini akan dapat menjangkau dan mendatangkan customer baru dalam bisnis Anda.

  2. Jumlah pesan yang tak berbatas

    Jumlah pesan yang disebarkan melalui WhatsApp Blast tidak dibatas. Anda dapat mengirim pesan ke ratusan hingga ribuan nomor sekaligus. Menariknya, ini dapat dilakukan tanpa harus menyimpan nomor handphone yang akan dikirimi pesan sekalipun. 

  3. Hemat Biaya Promosi

    WhatsApp Blast sangat efektif untuk menjangkau konsumen lebih banyak. selain itu, menggunakan WhatsApp Blast, dapat menghemat biaya promosi. Untuk melakukan promosi kepada customer yang lebih luas dalam jumlah yang banyak, tentunya Anda harus mengeluarkan dana yang cukup besar.

  4. Memberikan Informasi Detail 

    Pesan yang akan dikirim melalui WhatsApp Blast dapat dipersonalisasi. Anda dapat mencantumkan berbagai informasi yang lebih detail ataupun informasi tambahan agar pesan yang disampaikan sesuai dengan kebutuhan. Selain itu, Anda juga dapat menambahkan gambar produk, rincian lokasi bisnis, bahkan arahan menuju website bisnis.

  5. Fitur lainnya 

    Selain empat manfaat sebelumnya, WhatsApp Blast memiliki fitur-fitur lainnya seperti grab kontak, bill join grup, dan lainnya. Bila dimanfaatkan dengan tepat, tentunya fitur-fitur tersebut dapat menunjang aktivitas bisnis Anda.

pengalaman

5 Tips Meningkatkan Pengalaman Pelanggan di Era Low Touch Economy